
Kalau pergi ke luar negeri bersama anak tanpa pasangan, apakah juga perlu Letter of Consent? Ya. lsi suratnya menerangkan bahwa pasangan mengizinkan Anda dan anak-anak bepergian selama periode tertentu. Sertakan juga fotokopi paspor pasangan dan akte kelahiran anak.
Traveling dengan anak sendiri saja memerlukan Letter of Consent, apalagi traveling dengan keponakan tanpa orangtuanya. Sekarang ini umum terjadi nenek-kakek traveling bersama cucu, atau om-tante traveling bersama keponakan. Nah, kakek nenek dan om-tante itu perlu membawa Letter of Consent.
Kedua orangtua si anak perlu menandatangani Letter of Consent, dengan menyertakan informasi perjalanan dan hubungan mereka dengan pihak yang traveling bersama anak mereka. Fotokopi paspor kedua orangtua, akte kelahiran, dan kartu keluarga diperlukan untuk menunjang hubungan kekeluargaan.
Semoga perjalanan Anda bersama anak atau keponakan tidak terganggu hanya karena lupa membawa Letter of Consent.