Siswa dan guru SMPN 3 Kaloran Gelar Aksi Bersih di Lingkungan Sekolah

Siswa dan siswi SMP Negeri 3 Kaloran bersama para guru dan staf sekolah menggelar aksi bersih-bersih dan pungut sampah di lingkungan sekolah. Sabtu (23/03/2024). Kegiatan tersebut dilakukan guna meningkatkan kesadaran para siswa dan siswi akan pentingnya menjaga lingkungan yang bersih. Aksi bersih dan pungut sampah ini diinisiasi oleh Organisasi Siswa Intra Sekolah (OSIS) SMP Negeri 3 Kaloran dan didukung dewan guru.


 Kegiatan ini merupakan salah satu aksi nyata dari SMP Negeri 3 Kaloran “Tujuan utama dari program ini untuk meningkatkan kesadaran akan pentingnya peduli lingkungan di kalangan warga sekolah,” ungka Bapak Nurcahyono Hastadi,S.Pd selaku kesiswaan. Beliau juga berharap kepada siswa maupun warga sekolah untuk lebih memperhatikan kebersihan lingkungan seperti membuang sampah pada tempatnya agar dapat tercipta lingkungan yang bersih dan sehat. 

Aksi dari para siswa dan juga warga sekolah SMP Negeri 3  Kaloran saat ini dapat menjadi contoh nyata betapa pentingnya kolaborasi bersama dalam menjaga kebersihan lingkungan. “Semoga yang dilakukan oleh adik-adik peserta didik hari ini dapat membuka nurani semua pihak dalam menjaga kebersihan sekolah dan lebih meningkatan kepedulian terhadap lingkungan yang bersih dan sehat,” tutupnya.